Rabu, 11 April 2018

Sedikit Tips Belanja Online

An's tergolong orang yang sering belanja online, langganan di shopee dan bukalapak. terkadang An's mikir sendiri "Kira2 kurirnya bosen gak sih ngeliat muka saya terus?". Selain karena banyak barang murah, beberapa produk yang dijual online adalah produk yang tidak kita jumpai di toko terdekat atau mungkin faktor "M.K" (M.K = Malas Keluar).
OK, langsung ke intinya saja ya....
Terkadang saat belanja di shopee, bukalapak, ataupun toko online lainnya hal yang pertama dilihat adalah reputasi toko. Hal ini tidak salah sih, mengingat kita harus belanja di tempat yang udah terpercaya atau istilah lab-nya sudah teruji (tested). Namun kalau tokonya terpercaya tapi mahal pasti kepikiran untuk  nyari yang agak murah kan? dan lebih gregetnya lagi kadang yang murah itu ada di toko yang reputasinya kurang atau bahkan tidak ada sama sekali.


Jadi buat antisipasi agar tidak kecewa, selain melihat reputasi toko ada baiknya lakukan hal-hal ini, sedia payung sebelum hujan, sedia senyum sebelum manyun, dan sedia uang sebelum belanja (bingung mau sediain apa lagi :p).

Baca Deskripsi
Kadang kita kecewa karena barang yang kita mau ternyata gak sesuai, gak heran kalau ada yang ngasi bintang 3, bintang 2, bahkan bintang 1 hanya karena (mungkin) si pembeli tidak membaca deskripsi produk dengan lengkap. Selain biar tau gambaran produk, deskripsi juga nyantumin ketentuan lain tentang return barang, ketersediaan stok dan ketentuan penggantian warna (Ini juga biasanya ada di bagian catatan pelapak/penjual)

Chat Penjual
Ada baiknya kamu chat si penjual dulu masalah ketersediaan barang (barang ready gak?), lain cerita kalau di kolom deskripsi sudah ada keterangan di deskripsi yang mengungkapkan (ciah, mengungkapkan) "semua item ready stok, jadi gak perlu tanya2 lagi" atau sejenisnya yang menyuruh untuk memesan langsung (ada jaminan kalau barang udah ready). Selain ketersediaan, kamu juga bisa menanyakan warna / tipe apa saja yang ready dari produk yang mau kamu beli. Masalah respon penjual yang lambat mungkin saja terjadi kalau kamu chatnya malam sehingga penjual hanya bisa menjawab saat baru buka toko atau saat si penjual online. Tapi kalau memang chatnya terlalu lama direspon ada baiknya kamu menunggu atau mempertimbangkan untuk membeli di tempat lain, daripada kecewa atau uangnya keburu dipake buat beli yang lain.

Catatan Pembeli
Tidak ada salahnya memberi sedikit catatan saat melakukan pemesanan barang, misalnya minta agar barangnya di tes dulu sebelum dikirim, packing yang aman, kalau item kosong ganti dengan item yang lain, kosong = cancel atau mungkin request warna. Penjual yang baik biasanya akan menghubungi lewat chat jika stok kosong (kalau ada penjual yang menelepon pembeli untuk menginfokan stok kosong harus diberi bintang 5). Jangan salahkan penjual jika barang yang dikirim random dan kamu gak nyantumin catatan.

Pilihan Jasa Ekspedisi
Barang yang dibeli online harus dikirim kan? (ya iyalah, namanya juga online shopping, -_-"), dan pengiriman ini akan dihandle oleh jasa ekspedisi. Usahakan buat milih jasa ekspedisi yang sering dipakai orang, bisa JNE, Sicepat atau J&T. Bisa juga pake Ninja Express (ada promo di bukalapak), Tiki atau Wahana. Namun untuk saat ini, ekspedisi yang paling murah menurut An's adalah Wahana di bukalapak dan tokopedia. Kalau untuk masalah kecepatan, kualitas sesuai harga lah (kayak beli headset samsung), wahana sih biasa saja di tempat An's (Mataram, lombok go international. :v) gak tau kalau di daerah lain. Paling cepat 4 hari  kalau dihitung dari waktu pembayaran. Tapi yang paling mantap itu SiCepat, pernah sekali waktu An's beli spinner, baru kemarin dibayar, besoknya barang sudah sampai (ini bukan ngiklan, ini testimoni jujur sendiri, walaupun saya tidak dibayar untuk bilang ini). JNE & J&T juga bagus sih. Selain itu untuk ekspedisi ini biar sprinter (Kurir J&T), SiGesit (Kurir SiCepat) atau kurir pengiriman tidak nyasar mencari alamat, cantumin alamat yang jelas di Alamat Tujuan. Sedikit berbagi pengalaman ya, An's pernah belanja di Shopee dan si kurir gak tau alamat tujuan, pas sampai di tujuan An's malah di shoot (difoto maksudnya, mungkin biar dikenal).

Udah lah ya, itu aja sih tips dari An's untuk shopping online, ngetik itu capek lo, jadi mengertilah karena aku sudah lelah dengan semua ini, selamat tinggal (OK, bagian ini lebay). Semoga membantu.
God bless you